Opini nya Randy : Bunuh diri itu salah ?


Beberapa hari belakangan kita sering denger berita di berbagai media yaitu maraknya kasus bunuh diri. Baik dari masyarakat biasa, orang sekitar, bahkan sampe tokoh terkenal contoh nya kayak Marlyn Monroe, Vincent van Gogh, Kurt Cobain, Robin Williams, pegulat WWE Chris Benoit, Chris Cornell vokalis nya Audioslave, Chester Bennington nya Linkin Park, bahkan ada yang melakukan live di media sosial Facebook bahwa si pengguna melakukan bunuh diri.

Banyak yang simpati dan banyak pula yang menghujat. Lantas bagaimana kita harus menyikapinya? Siapa juga yang harus disalahkan?

Menurut gue pribadi, tingkat penguasaan emosi tiap orang berbeda beda. Ada yang mudah sekali kepancing yang namanya emosi, ada yang enggak. Misalnya kita denger orang mati bunuh diri akibat terjerat masalah hutang, lalu ada yang berkomentar begini "Masa cuma karena hutang aja bunuh diri? yaelah cemen bener". Mungkin bagi beberapa orang hutang bukan masalah tapi tidak dengan orang tersebut. Apa yang membuat orang lain mudah depresi belum tentu sama dengan apa yang membuat kita depresi.

Menghormati dan menilai orang lain dengan sudut pandang yang tepat akan membuat diri kita bijak dalam menyikapi suatu masalah.

Menurut gue?? Setiap menyikapi tentang kabar bunuh diri gue selalu tegas menekankan bahwa "TINDAKAN BUNUH DIRI ITU SALAH". Gue sendiri pernah berpikiran untuk menyelesaikan dengan bunuh diri...cerita sedikit, gue pernah menjadi korban bullying dari jaman sekolah SD, SMP, SMA perilaku bullying udah jadi makanan di kehidupan gue bersekolah. Lantas gue hampir melakukan tindakan bunuh diri...Tapi gue berpikir menggunakan akal sehat masih banyak hal-hal yang gue inginkan tercapai. Dan masih banyak orang diluar sana yang masalah nya begitu pelik yang mereka hadapi ketimbang dengan apa yang gue hadapi di masa itu.

Gue pun selalu mengasihani dan sangat menyayangkan mereka yang melakukan bunuh diri, mereka pasti memendam begitu banyak masalah dalam diri mereka. Gue juga berpikir bahwa bisa jadi ternyata kitalah salah satu faktor mengapa mereka melakukan tindakan bunuh diri.

Coba deh, andaikan kita (terutama orang yang berada di sekitarnya) lebih peka dan lebih bersimpati akan diri dan masalah yang mereka hadapi. Mungkin mereka masih hidup dan berusaha menyelesaikan masalah nya bahkan kita juga bisa bantu mereka memberikan solusi untuk masalah mereka tanpa harus berakhir dengan pecahan kaca di urat nadi nya ataupun jeratan tali di lehernya atau menenggak obat dengan dosis tinggi yang membuat mereka mati overdosis.

Terkadang sifat individual kita yang harusnya disalahkan, coba kita lebih peka terhadap mereka mungkin mereka masih disini bersama kita melakukan aktivitas, bersenda gurau, hangout dan hal lain yang bisa dilakukan bersama.

Pesan gue, stop menghina atau memaki orang yang melakukan bunuh diri. Mereka sudah cukup menderita. Ayo kita peka terhadap masalah orang lain di sekitar kita, kita bantu semampu kita untuk meringankan beban mereka. Be wise, Be Humble, Be Gentle, Be Kind.


Adios

Chairandy Fajri

Komentar

Postingan Populer